Jumat, 04 Maret 2022

KUBUS DAN BALOK MATERI SD KELAS 5 ASSEMBLR EDU

Kubus dan balok adalah suatu bangun ruang dasar yang harus dipelajari oleh siswa SD sebelum mereka mengenal lebih jauh mengenai bangun ruang lainnya seperti prisma, tabung, limas, dan lainnya. Kubus dan balok sejatinya selalu lekat dengan kehidupan sehari-hari namun tidak mudah bagi siswa memahami itu dikarenakan pemahaman mereka mengenai ciri-ciri dan unsur-unsur yang terdapat pada kubus atau balok.

Kubus dan balok adalah bangun ruang yang hampir mirip dan bahkan banyak siswa yang kesulitan dalam membedakan antara kubus dan balok. Maka pentinglah bagi siswa SD khususnya untuk mempelajari dengan seksama unsur-unsur yang terdapat pada kubus maupun balok.

Pada project assemblr kali ini, saya membuat sebuah project yang sangat sederhana sesuai dengan materi yang harus diterima oleh siswa SD. kemampuan pehamanan siswa SD tentu tidak dapat disamakan dengan kemampuan siswa SMP. sehingga perlulah bagi para guru dalam meneyesuaikan informasi-informasi yang sesuai dan tepat sesuai dengan usia siswa tersebut.

Media interaktif yang digunakan kali ini adalah media dengan memanfaatkan sebuah platform berbasis 3D dan augmented reality yaitu assemblr dimana assemblr ini dapat menjadi salah satu rekomendasi terbaik dalam mengajarkan hal-hal nyata kepada siswa terutama di pelajaran matematika.


 Dengan media ini, tentunya daya tarik siswa akan lebih tergugah dengan bentuk animasi dan warna-warna yang bisa mereka lihat secara langsung bahkan dapat mereka sentuh seolah-olah nyata.
Oleh karena itu, mari belajar sepanjang hayat agar kelak hidup kita bermanfaat.


Link projcet dapat dilihat pada : KLIK DISINI

Atau dengan scan QR marker berikut :


Bisa juga dilihat langsung disini :


0 comments:

Posting Komentar